Gambar Potongan Mesin 4 tak
Komponen utama dari sebuah mesin apabila di uraikan adalah sebagai berikut :
Cylinder dan Block Cylinder
Cylinder adalah bagian dari mesin yang merubah dari energi panas menjadi energi mekanik. Cylinder terpasang pada block cylinder yang merupakan rangka utama dari mesin. Block Cylinder biasanya terbuat dari besi tuang dengan paduan almunium. Namun seiring dengan perkembangan teknologi pada saat ini block cylinder banyak yeng terbuat dari almunium alloy.
Di dalam Block Cylinder terpasang susunan silinder yang berfungsi untuk tempat naik turunnya piston. Pada bagian atas Block Cylinder biasanya ditutup dengan Cylinder Head atau kepala Silinder. Pada Block Cylinder selain terpasang Silinder juga terdapat water Jacket yang berfungsi sebagai tempat jalur air pendingin. selain itu juga terdapat jalur oli.
Gambar Block Cylinder
Cylinder head / kepala Cylinder
Kepala silinder / Cylinder Head terdapat di atas blok silinder. Berfungsi menutup blok silinder sehingga terdapat ruang bakar yang mampu menahan kompresi yang tinggi dan menahan ledakan akibat pembakaan.
Bahan pembuatan silinder bermacam - macam, ada yang terbuat dari besi tuang dan ada juga yang terbuat dari almunium alloy. Pada silindr head terdapat bermacam komponen, misalnya mekanisme katup, tempat busi, water jacket dan jalur oli.
gambar cylinder head
Gasket cylinder Head
Gasket Cylinder head terletak diantara kepala silinder dan blok silinder. Berfungsi sebagai perapat agar tidak terjadi kebocoran kompresi, kebocoran oli dan kebocoran air pendingin.
letak gasket cylinder head
berbagai macam bentuk gasket cylinder head
gasket terbuat dari beberapa macam bahan. Dibawah adalah konstruksi dari gasket .
PISTON dan CONNECTING ROD
Piston ada juga yang menyebut dengan nama Torak ada juga yang menyebutnya Seker ( berasal dari bahasa Belanda "Zuiikeerr").
Piston terletak didalam silinder dan bergerak naik turun. Pada piston inilah yang menerima gaya tekan akibat ledakan yang terjadi di ruang bakar dan diteruskan kebawah oleh conecting rod ( stang piston).
Piston kebanyakan terbuat dari almunium alloy. Namun pada mesin" yang berteknologi tinggi piston banyak yang menggunakan bahan lain.
Piston ada juga yang menyebut dengan nama Torak ada juga yang menyebutnya Seker ( berasal dari bahasa Belanda "Zuiikeerr").
Piston terletak didalam silinder dan bergerak naik turun. Pada piston inilah yang menerima gaya tekan akibat ledakan yang terjadi di ruang bakar dan diteruskan kebawah oleh conecting rod ( stang piston).
Piston kebanyakan terbuat dari almunium alloy. Namun pada mesin" yang berteknologi tinggi piston banyak yang menggunakan bahan lain.
letak piston dan connecting rod
crank sahft atau poros engkol
Cranksahft disebut juga dengan nama poros engkol ( ada juga yang menyebut dengan nama kruk as ). Di sinilah gerakan naik turun piston diubah menjadi gerak putar.
bermacam macam bentuk crankshaft / poros engkol
KALTER/ OIL PAN/BAK OLI
Komponen ini terletak di bagian bawah mesin.berfungsi sebagi tempat oli. Oli yang ditampung di bagian ini selanjutnya di pompa oleh oil pump menuju kebagian bagian yang membutuhkan dan selanjutnya kembali lagi ke kalter.
gambar oil pan / kalter